Jakarta, Aktual.com — PT Angkasa Pura II (Persero) menyatakan bahwa pengembangan terminal III Bandara Soekarno Hatta akan mampu meningkatkan kapasitas tampung menjadi 70 juta penumpang dari kapasitas yang sebelumnya hanya mencapai 22 juta penumpang.
“Kapasitas awal hanya 22 juta penumpang per tahun, 2014 mencapai 57 juta per tahun, makanya pembangunan pengembangan terminal III yang sekarang kapasitas 4 juta ditingkatkan 25-30 juta penumpang, ketika sudah selesai semua kita akan punya kapasitas bandara 60-70 juta pertahun,” kata Vice President Civil Construction AP II Agung Sedayu di Jakarta, Senin (6/7) malam.
Ia mengungkapkan, pengembangan terminal III Bandara Soekarno Hatta ink juga akan membangun aksesbilitas yang membuat masyarakat lebih mengenal budaya Indonesia.
“Salah satunya membuat menata landscape Soetta, kita selipkan budaya di tanah air, di awal masuk akan disambut budaya,” ujarnya.
Bahkan, pada 2015 juga pihak AP II akan melelang moda angkutan transportasi APMS dari terminal I sampai terminal III.
“Kita akan adobe di bandara yang sudah, agar penumpang bisa gerak, lalu ada jalur KA dari Jakarta-Tangerang, lalu akses dari arah Jakarta melalui jalan tol yang ada sekarang,” tandasnya.
Artikel ini ditulis oleh:
Eka