GHOST FLEET DAN FIKSI INDONESIA 2030

Jakarta, Aktual.com – Tuan Guru Bajang Zainul Majdi berjanji akan mengerahkan segala upaya untuk memperkuat ekonomi umat. Hal tersebut dia sampaikan ketika diminta merespon pandangan soal isu yang dihembuskan dari luar negeri yakni Indonesia akan bubar di tahun 2030.

“Perjuangan itu kita lakukan bersama dengan upaya mensejahterahkan wong cilik dan membudayakan Pancasila,” ujar Tuan Guru Zainul Majdi, Jumat (20/4).

“Indonesia tidak dibangun oleh para pendiri bangsa untuk bubar tahun 2030. Namun memang kita harus lebih peduli,” kata dia melanjutkan.

Berdasarkan data BPS, kata dia, memang ketimpangan ekonomi di Indonesia semakin tinggi. Jika bandingkan ketimpangan hari ini dengan 20 tahun lalu, mayoritas wong cilik semakin tertinggal. Diantara wong cilik itu, lanjut dia, tentu saja 87 persen adalah umat muslim.

“Koordinator kementerian ekonomi saat ini memang sedang mencanangkan kemitraan ekonomi umat. Tapi persoalan ekonomi umat terlalu besar dan terlalu penting jika hanya diserahkan kepada kemenko ekonomi,” kata dia.