Jakarta, Aktual.co — Tim putri Jakarta Bank DKI, membidik posisi empat besar kompetisi tertinggi bola voli Indonesia, Pertamina Proliga 2015 yang mulai digulirkan di Balikpapan, Kalimantan Timur, 6-8 Februari.

Keinginan tim asal ibukota itu untuk meraih hasil yang lebih dibandingkan sebelumnya bukan tanpa alasan, karena untuk menghadapi kompetisi tahun ini lebih siap terutama dalam menyiapkan pemain maupun jajaran pelatih.

“Kami telah menyiapkan pemain terbaik termasuk pemain asing. Begitu juga dengan pelatih. Kami mempercayakan kepada Eko Waluyo (sebelumnya Manokwari Valeria),” kata Direktur Utama Bank DKI Jakarta Eko Budiwiyono di sela-sela peluncuran Tim Bola Voli Putri Jakarta Bank DKI Jakarta di Jakarta, Rabu (28/1).

Untuk pemain nasional, Bank DKI berhasil menggaet Yokbeth M Kapasiang yang sebelumnya memperkuat tim Jakarta BNI 46. Selain itu ada nama Shinta Aini Faturrachmi yang sebelumnya memperkuat tim Jakarta Elektrik PLN.

Sedangkan untuk pemain asing, tim yang saat ini diasuh oleh pelatih bertangan dingin Eko Waluyo itu sukses menggaet pemain nasional Kanada, Tiffany Dodd Little dengan posisi “open spiker” serta pemain junior timnas Brasil, Sthefanie Tiele.

“Tahun lalu kita fokus pemain muda. Tahun ini fokus kita berubah dan mengarah ke prestasi. Kami berharap tim ini bisa lebih berprestasi. Masuk empat besar target kami,” katanya.

Berikut daftar pemain tim Jakarta Bank DKI yang akan turun selama kompetisi Pertamina Proliga 2015:
1. Rindy Puspaningrum (allround) 2. Tiffany Dodd’s (open) – Kanada 3. Yokbeth M. Kapasiang (quicker) 4 Sulis Setyaningsih (quicker) 7 Legisya Aisyah (allround) 9 Arsella Nuari Purnama (quicker) 11 Shinta Aini F (toser) 12 Stefanie Tiele (open) – Brasil 13 Rosalina (libero) 14 nurul Sagita (open) 16 Poppy Anis Pusparani (toser) 18 Erlina Noviyanti Putri (open) 5 Desti Laraswati (libero).

Artikel ini ditulis oleh: