Merlion Cup, Timnas U-23
Merlion Cup, Timnas U-23

Bandarlampung, Aktual.com – Tim Nasional Indonesia U23 menang atas kesebelasan Lampung FC dengan skor 2-0 dalam pertandingan uji coba yang dilaksanakan di Stadion Sumpah Pemuda PKOR Wayhalim Bandarlampung, Provinsi Lampung, Minggu (28/7).

Gol Timnas U23 diciptakan oleh gelandang serang Syahrian Abimanyu melalui tendangan bebas pada menit ke-22 dan pada menit ke 42 melalui skema yang sama Tegar Infantri kembali memasukkan bola ke gawang tim tuan rumah.

Secara keseluruhan timnas Indonesia U23 menguasai pertandingan dengan menciptakan sejumlah peluang berbahaya sedangkan tim tuan rumah hanya sesekali saja menciptakan peluang melalui serangan balik.

“Saya masih kurang puas dengan TC ini, karena secara keseluruhan Lampung FC tidak memberikan tekanan yang berarti kepada tim yang sedang dipersiapkan untuk SEA Games 2019,” kata Pelatih Timnas U23 Indra Sjafri, usai pertandingan.

Meskipun begitu, tambah dia, tentunya pertandingan uji coba ini jelas ada manfaatnya untuk timnas. “Dari 25 pemain kita bisa melihat semua kemampuan pemain yang kita bawa,” kata dia.

Dia mengatakan, bahwa setelah pertandingan uji coba melawan Lampung FC kesebelasannya akan melakukan TC lagi pada tanggal 25-31 Agustus 2019 dan pada September pihaknya berencana menjalani pertandingan dengan lawan internasional.

“Jadi ini adalah TC pertama kali yang dilakukan kita dan pemain yang dibawa pada TC kali ini adalah notabenenya pemain-pemain yang baru kembali dari cedera maupun rekrutan baru yang kita ambil dari Liga 1 dan 2,” kata Indra.

Indra menyebutkan, bahwa pada pertandingan di bulan September 2019 melawan kesebelasan internasional pihaknya akan memanggil semua pemain andalannya termasuk Egy Maulana Vikri.

“Ya bila ingin melihat permainan asli timnas U23 nanti pada bulan September 2019 ataupun saat melakoni SEA Games 2019,” kata dia.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara
Arbie Marwan