Pekanbaru, Aktual.com – Dinas Tenaga Kerja Kota Pekanbaru, mencatat bahwa tingkat pengangguran di daerah tersebut pada 2017 melebihi level tingkat pengangguran terbuka Provinsi Riau.
“Dari data yang berhasil dirangkum di 2017, jumlahnya melebihi Provinsi Riau,” ucap Kadisnaker Kota Pekanbaru Johnny di Pekanbaru, Selasa (24/7).
Johnny menjelaskan bahwa pada tahun 2017 angka pengangguran di Pekanbaru mencapai 45.715 orang atau 8,90% dari jumlah angkatan kerja sebesar 513.271 orang. Sedangkan menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Riau, persentase angka pengangguran di Provinsi tersebut hanya sekitar 6,22 persen dari jumlah angkatan kerja.
Johnny menambahkan bahwa tingginya jumlah pengangguran tersebut dikarenakan beberapa hal. Salah satunya ialah adanya kesenjangan antara lulusan pendidikan formal dengan kebutuhan pasar kerja.
Dijelaskan Johnny bahwa hal ini lantaran para pencari kerja tersebut masih kesulitan dalam mengajukan lamaran dikarenakan jurusan sewaktu pendidikan berbeda dengan permintaan industri ataupun perusahaan.
Hal ini berdampak pada ketidak cocokan antara ilmu yang dimiliki dengan pekerjaan yang dilamar sehingga besar kemungkinan lamaran tersebut akan langsung ditolak ataupun tidak lulus kualifikasi.
“Sekarang begini, ada suatu instansi membuka lowongan yang meminta lulusan teknik, sementara pelamar lulusan ekonomi. Tentu akan sulit untuk diterima,” ucapnya lagi.
Hal lainnya ialah soal terbatasnya informasi pasar kerja yang ada bagi seorang tamatan. Menurut Johnny kondisi ini juga berperan besar dalam tingginya angka pengangguran tersebut. Pasalnya masih banyak pencaker yang kesulitan dalam mencari informasi soal ketersediaan suatu posisi di sebuah instansi. Namun demikian, ia menilai bahwa era digital saat ini justru cukup membantu para pencaker tersebut terkait suatu lowongan pekerjaan.
Ia mencontohkan di media sosial seperti instagram banyak terdapat situs khusus yang memberikan informasi soal perekrutan suatu perusahaan. Oleh sebab itu para pencaker tadi harus jeli dalam memanfaatkan teknologi. Pasalnya apabila tidak bisa beradaptasi dengan zaman maka orang tersebut akan tertinggal.
Selain itu cara lainnya ialah dengan mengikuti Job Expo yang juga merupakan salah satu cara terbaik bagi para pencaker untuk dapat bergabung dengan suatu instansi.
“Job Expo kan ajang penerimaan besar-besaran bagi instansi maupun perusahaan. Disini tempat berkumpulnya perusahaan maupun instansi,” imbuhnya.
Seperti dengan Job Expo yang saat ini tengah digelar oleh Pemko Pekanbaru. Dalam kesempatan tersebut setidaknya diikuti oleh 70 perusahaan dan instansi pemerintah dengan jumlah lowongan mencapai 1.881 posisi.
Ant.
Artikel ini ditulis oleh: