Bandung, Aktual.com – Panglima Kodam III Siliwangi Mayjen TNI Muhammad Herindra, menyatakan TNI maupun Polri sudah memetakan titik pengamanan untuk menyukseskan jalannya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2018 untuk pemilihan Gubernur Jawa Barat (Jabar) maupun bupati/wali kota di Jabar.

“Sudah memetakan sejumlah titik pengamanan,” kata Herindra saat kunjungan kerja ke Markas Polres Garut, ditulis Selasa (7/11).

Ia menuturkan, TNI dan Polri dalam pelaksanaan pemilihan gubernur maupun bupati dan wali kota serentak di Jabar, hanya sebatas menjaga keamanan.

Jajarannya, kata dia, akan berupaya agar tidak terjadi tindakan yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat, terutama terganggunya pelaksanaan Pilkada.

“Pilkada tahun depan pun kami berupaya agar tak ada upaya-upaya yang berakibat tindakan anarkis,” katanya.

Kepala Kepolisian Resor Garut AKBP Novri Turangga yang menerima langsung kunjungan Pangdam Siliwangi mengatakan, Kabupaten Garut salah satu daerah yang akan melaksanakan Pilkada serentak 2018.

Ia menyampaikan persiapan Pilkada serentak tersebut, jajarannya bersama TNI akan berjalan bersama untuk memetakan titik pengamanan agar Pilkada berjalan sukses.

“Titik rawan juga sudah dipetakan,” katanya.

Ia menambahkan pengamanan Pilkada 2018 ada perbedaan dari pelaksanaan sebelumnya yaitu adanya keterlibatan TNI untuk pengamanan di setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS).

“Kami pun akan melibatkan TNI dalam pengamanannya, sebelumnya kan TNI tidak menjaga di TPS, tapi sekarang akan membantu,” katanya.

 

Ant.

Artikel ini ditulis oleh: