Beranda Internasional Turki Tangkap Pelaku Serangan Teror di Taksim

Turki Tangkap Pelaku Serangan Teror di Taksim

Otoritas Turki Menangkap Ahlam Albashir Sebagai Pelaku Serangan Teror di Taksim (Anadolu Agency)

Istanbul, aktual.com – Otoritas Turki menyebut pelaku serangan teroris di Jalan Istiklal, Taksim, Istanbul menerima perintah dari kelompok teroris YPG/PKK di Suriah, kata otoritas Turki. Rekaman dari 1.200 kamera pengintai menunjukkan gerakan teroris sampai dia tiba di Taksim untuk menaruh bom, dan kemudian naik taksi dari lokasi serangan menuju ke distrik Esenler, Istanbul.

Polisi setempat kemudian menggerebek 21 alamat orang-orang yang diketahui berhubungan dengan pelaku serangan teroris di Taksim itu.

“Dalam operasi itu, 46 orang diidentifikasi dan ditangkap. Dan, dikonfirmasi bahwa orang yang meninggalkan bom tersebut pergi ke sebuah alamat di distrik Kucukcekmece,” ujar otoritas Turki dalam sebuah pernyataan Senin (14/11) kemarin.

Ahlam Albashir, warga Suriah pelaku serangan itu, ditangkap hidup-hidup di rumahnya pada pukul 02.50 Senin pagi waktu setempat. Dalam interogasi polisi, tersangka mengatakan dia dilatih sebagai petugas intelijen khusus oleh kelompok teroris PKK/PYD/YPG. Dia pun memasuki Turki secara ilegal melalui Afrin, Suriah.

Dilansir dari Anadolu Agency, teroris mengaku melakukan serangan bom sekitar pukul 16.20 pada hari Minggu, mengambil perintah melakukan serangan dari markas organisasi teroris PKK/PYD/YPG di Kobani, Suriah. Sebelumnya, Menteri Dalam Negeri Suleyman Soylu mengatakan pelaku yang menaruh bom tersebut sudah ditangkap.

Para pemimpin dunia mengutuk serangan teroris di Jalan Istiklal, Istanbul yang menewaskan sedikitnya enam orang dan melukai 81 lainnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Megel Jekson