Jakarta, Aktual.com – Penceramah kondang, Ustadz Abdul Somad (UAS) meminta kepada Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) mengusut tuntas kasus penembakan enam laskar pengawal Habib Rizieq. Karena menurutnya penting agar tidak terjadi fitnah berkepanjangan.
“Meminta kepada Komnas HAM untuk mengusut tuntas supaya tidak terjadi fitnah berkepanjangan untuk mematikan percikan percikan api di tengah ilalang kering,” katanya, Selasa (8/12).
UAS juga menyebut bahwa dalam agama Islam atau agama manapun tidak ada ajaran untuk membunuh sebagai solusi menyelesaikan masalah. Karenanya, tindakan tersebut bertentangan dengan ajaran agama itu sendiri.
“Kalau Komnas HAM bertindak, diusut tuntas apa yang sebenarnya terjadi maka Insya Allah, Allah menolong selesailah masalah,” jelasnya.
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid