Salah satu partai politik terbesar di Malaysia, UMNO mendesak pelaksanaan pemilu usai pandemi Corona (Covid-19) cukup melandai atau mengalami penurunan signifikan. Pernyataan resmi UMNO tersebut disampaikan usai rapat Majelis Tinggi yang berlangsung Kamis (29/10) kemarin.
“UMNO memutuskan agar mandat rakyat dikembalikan dengan mengadakan pemilu raya setelah pandemi Covid-19 dapat ditangani dengan baik dan kasus Corona berada pada jumlah yang minim,” tulis UMNO dalam pernyataan yang ditandatangani Presiden Ahmad Zahid Hamidi.
UMNO mengaku akan mengikuti keputusan Raja Malaysia (Yang di-Pertuan Agong) yang menginginkan keamanan negara dan kestabilan politik. UMNO pun berkomitmen untuk memastikan pengelolaan negara Malaysia akan berjalan dengan sebaik-baiknya dan mengutamakan kepentingan rakyat.
Terkait Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara atau Belanjawan tahun depan, UMNO memastikan anggaran tersebut akan disetujui parlemen. Pasalnya, UMNO mengklaim akan fokus mengupayakan keberlanjutan moratorium kredit, bantuan kepada masyarakat yang terdampak pandemic Covid-19, bantuan kepada anak muda yang menganggur, serta insentif khusus kepada tenaga kesehatan.
“UMNO akan memastikan Belanjawan 2021 yang bermanfaat bagi rakyat akan diluluskan (Parlemen),” jelas UMNO.
Artikel ini ditulis oleh:
Megel Jekson