Jakarta, Aktual.com – Satgas Pangan gabungan dari Bareskrim Polri, Kementerian Pertanian, Kementerian Perdagangan, Bulog dan Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) lebih mengedepankan langkah persuasif guna menjaga stabilitas harga sembako dari ulah para kartel pada bulan Ramadhan ini.
“Dalam penanganan Satgas ini mengedepankan langkah persuasif,” ujar Wakil Kepala Satgas Pangan, Brigjen Agung Setya di Jakarta, Rabu (7/6).
“Bagaimana memelihara psikologi pasar dan masyarakat tidak terpancing hal yang menimbulkan kepanikan pasar, itu yang ditunggu para pelaku,” sambung Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dirtipideksus) Bareskrim itu.
Salah satu contoh pihaknya setiap hari memonitor harga sembako dari media massa. Selain itu menerjunkan anggota di lapangan untuk mendapat informasi.
Seperti lonjakan harga bawang putih di Nusa Tenggara Timur (NTT) yang tembus Rp80 ribu perkilogram beberapa hari ini. Kenaikan harga yang cukup signifikan diketahui dari salah satu koran nasional.
Artikel ini ditulis oleh:
Nebby