Jakarta, Aktual.com — Universitas Malikussaleh (Unimal) Aceh kembali membuka jalur pendaftaran Tes Penjajakan Bidang Ilmu (TPBI) tahun 2015 dari 2-20 November 2015. Sementara, ujian tulis dilakukan pada 22 November 2015.
Rektor Unimal Prof Dr Apridar menyebutkan TPBI bukanlah jalur masuk ke Unimal. Namun, tes tersebut digunakan untuk uji kemampuan untuk masuk perguruan tinggi negeri.
“Setelah ujian, kita akan berikan nilai prediktif kemampuan siswa secara individual dan nilai perbandingan dengan skor peserta lainnya pada tingkat kabupaten, provinsi dan nasional beradasarkan materi ujian yang sama,” sebut Apridar, Sabtu (12/9).
Soal ujian TPBI dapat dijadikan gambaran awal dan digunakan sebagai indikator kemampuan intelektual, minat dan bakat siswa. Hasil ujian TBPI berupa sertifikat yang diberikan kepada peserta, sesuai dengan pilihan perguruan tinggi negeri (PTN).
Peserta yang bisa mengikuti TPBI yaitu khusus siswa semester satu pada kelas 12 SMA sederajat se-Indonesia. Peserta TPBI bisa mendaftar secara online melalui laman www.penerimaan.spmb.or.id dan membayar biaya pendaftaran sebesar Rp325.000 melaui Bank BNI.
“Tidak ada pembatasan berapa orang yang bisa ikut TPBI ini. Kami imbau seluruh siswa (kelas) 12 dan semester satu silakan mendaftar. Unimal menggunakan nilai ujian TPBI sebagai salah satu kriteria penilaian pada jalur masuk Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN). Biasanya, yang mengikuti TPBI itu lulus melalui jalur SNMPTN,” ungkap Apridar.
Berdasarkan pengalaman, sambungnya, ribuan siswa tidak lulus SNMPTN ke Unimal karena tidak memiliki nilai TPBI. Oleh karena itu, perolehan nilai TPBI akan mempengaruhi kelulusan di Unimal melalui jalur SNMPTN tahun depan.
“Siswa boleh memilih seluruh universitas negeri di Indonesia. Ujian bisa dilakukan di Unimal, ini salah satu kemudahan untuk siswa mengikuti ujian TPBI. Jadi bisa ikut ujian di kampus negeri terdekat dengan lokasi mereka,” pungkasnya.
Artikel ini ditulis oleh: