Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (kedua kiri) melambaikan tangan bersama Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mohamad Sohibul Iman (kiri) dan Walikota Depok Nur Mahmudi Ismail (kedua kanan) saat menghadiri Rakornas PKS di Depok, Jawa Barat, Selasa (12/1). Rakornas PKS diantaranya membahas tupoksi, program strategis serta rencana kegiatan dan anggaran tahunan (RKAT) 2016. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/ama/16

Jakarta, Aktual.com –  Presiden PKS, Sohibul Iman mengatakan internalnya terus melakukan komunikasi dengan 4 partai yang berada di luar pencalonan Sandiaga Uno-Mardani Ali Sera yang telah didukung Gerindra dan PKS.

“Kita terus bangun komunikasi dengan partai-partai lain. Tadi malam juga Pak Syarif (Demokrat) mengontak saya mengabarkan kondisi pertemuan 4 partai politik dan menanyakan sikap Gerindra-PKS,” kata Sohibul, saat dihubungi, di Jakarta, Kamis (22/9).

“Kita terus cari formula terbaik untuk Pilkada DKI yang lebih baik, bahwa sampai saat ini Gerindra-PKS memiliki Paslon Sandi-Mardani itu iya. Dan saya yakin tadi malam juga keempat parpol merumuskan paslon juga,” tambah dia.

Oleh karena itu, sambung dia, diharapkan mendapatkan formula terbaik dalam memajukan pasangan calon di Pilkada DKI Jakarta untuk melawan petahana.

“Nah dengan komunikasi tersebut diharapkan kita menemukan formula terbaik. Mohon doa dan dukungannya,” papar dia.

Ketika ditanyakan, kenapa PKS tidak hadir dalam pertemuan dengan empat partai politik, di Cikeas, Bogor kemarin malam? . Anggota dewan itu mengaku jika yang diundang hanya empat partai, yakni Demokrat, PPP, PKB, dan PAN.

“Oh itu pertemuan 4 partai. Gerindra dan PKS memang tidak diundang tapi kami berdua diberitahu adanya pertemuan tersebut. Dan kami akan diundang terpisah belakangan,” ucap dia.

“Itu semacam mereka ingin bicara dulu empat partai, nanti setelah punya formula yang bagus akan dibahas bersama 6 partai. Kami selalu terbuka berkomunikasi,” tandasnya.

Novrizal Sikumbang

Artikel ini ditulis oleh:

Novrizal Sikumbang
Arbie Marwan