Jakarta, Aktual.com – Di penghujung tahun 2021, Pertamina International Shipping (PIS) justru semakin gencar mengoptimalisasikan pencapaian bisnisnya. Pencapaian tersebut antara lain ditorehkan oleh Direktorat Niaga melalui optimalisasi target peningkatan pendapatan dari external market, dan peran strategis Direktorat Operasi dalam mewujudkan transformasi untuk seluruh proses bisnis PIS, hingga peningkatan nilai Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN).
“Saat ini PIS telah merubah cara pandang dan berpikir untuk menjadi perusahaan yang berbasis pada profit center, dimana kita saat ini tidak hanya bermain di pasar domestik saja tetapi juga sudah mulai merambah ke pasar external atau internasional,” ujar Direktur Utama PT PIS, Erry Widiastono.
Hal ini dibuktikan dengan pencapaian EBITDA YTD PIS pada Q3 tahun 2021 sebesar 340.17 Million USD. Selain itu, PIS berhasil menggarap market external sebesar 5,3% dari total revenue dengan peningkatan revenue sebesar 116% dan PIS berhasil menambah pendapatan dari market international melalui charter out sebesar +$20 juta.
Dari sisi Shipping Business berdasarkan RKAP tahun 2022, PIS menargetkan revenue sebesar $2.4 Billion. Selain itu, dari sisi Marine Business PIS menargetkan pencapaian revenue sebesar $215.8 Million. Sedangkan, dari sisi Terminal Business PIS menargetkan pendapatan sebesar $77.1 Million.
Artikel ini ditulis oleh:
Advertorial