Jakarta, Aktual.co — Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon menyatakan, masalah pengungsi Rohingya, Myanmar, yang terdampar di Aceh agar dibawa ke Forum Asean untuk mendapatkan solusi yang bijak dalam penanganan “manusia perahu” itu.
“Permasalahan pengungsi Rohingya ini akan saya bawa dalam rapat bersama pemerintah dalam waktu dekat dan seterusnya isu ini akan dibawa ke Forum ASEAN untuk mendapatkan solusi yang bijak dalam penanganannya,” katanya kepada wartawan saat meninjau pengungsi Rohingya dan Banglades di Langsa, Kota Langsa, Minggu (24/5).
Fadli bersama rombongan anggota DPR RI lainnya, yakni Fadhlullah (Komisi VI), H Firmandez (Komisi I) dan Prof Bachtiar Aly (Komisi I), berkunjung ke tempat pengungsi Muslim Rohingya di TPI Kuala Langsa.
Fadli menyatakan, para manusia perahu yang saat ini terdampar di Aceh ini adalah masalah kemanusiaan dan harus mendapatkan perhatian dunia internasional.
“Untuk itu, masalah ini perlu dibicarakan secara serius oleh pimpinan Asean agar pengungsian besar-besar warga etnit Rohingya ini tidak terjadi lagi,” ujarnya.

Artikel ini ditulis oleh: