Dia juga berharap komunitas-komunitas terkait sektor migas ini mampu melakukan perubahan besar atau mendisrupsi diri mereka sehingga muncul cara-cara serta ide-ide baru dalam penyampaian data-data blok migas di Indonesia.

Seminar migas 2018 bertajuk bertajuk “Berburu Lapangan Migas Baru di Indonesia” dibuka oleh Wakil Menteri ESDM Arcandra Tahar, dan membahas data-data geologi serta geofisika dari Pusat Survei Geologi, Kementerian ESDM yang memperlihatkan potensi hidrokarbon di area-area yang paling berpotensi ditemukan cadangan migas.

Seminar ini digelar untuk menyebarluaskan informasi geologi dan hasil kerja yang telah dicapai khususnya di wilayah-wilayah yang memiliki potensi ditemukannya lapangan migas baru.

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid