Jakarta, Aktual.com – Pasca diputusnya aliran air bersih dari PDAM, warga korban gusuran Pasar Ikan dan Kampung Akuarium, Penjaringan, terpaksa mengandalkan pasokan dari Muara Baru.
Sebelumnya, warga sempat mengandalkan membeli air dari Bogor untuk kebutuhan minum, memasak dan untuk wudhu. Tapi pasokan itu pun akhirnya terhenti.
Salah seorang tokoh masyarakat setempat, Ustaz Bachtiar Nasir mengatakan ada informasi kalau terhentinya pasokan air dari Bogor akibat ulah oknum.
“Ada oknum yang menekan agar air bersih dari Bogor dihentikan dan tidak dijual kepada pengungsi Pasar Ikan,” kata dia, di Masjid Luar Batang, Penjaringan, Jakarta Utara, Rabu (11/5).
Kata dia, pasokan air bersih sudah disetop tiga bulan sebelum Pasar Ikan digusur. Alhasil, warga korban gusuran kini andalkan bantuan pasokan air dari Muara Baru.
Artikel ini ditulis oleh: