Palembang, Aktual.com – Warga Palembang tidak keberatan dengan adanya kantong plastik berbayar, yang mulai diterapkan di sejumlah tempat perbelanjaan pada Minggu (21/2), karena harganya masih terjangkau.
“Saya tidak keberatan dan terkejut dengan adanya kantong plastik berbayar, karena sudah ada sosialisasi,” kata salah seorang pengunjung hypermarket Andi di Palembang, Senin (22/2).
Menurut dia, dirinya membawa kantong sendiri untuk tempat barang belanjaannya.
“Kita mendukung program pemerintah itu,” ujarnya sambil menenteng barang belanjaannya dengan kantong yang telah disiapkan sebelum berbelanja.
Pengunjung lainnya, Fitri juga mengatakan tidak keberatan dengan adanya kantong plastik berbayar tersebut.
“Ini, beli minumannya sedikit, makanya tidak perlu kantong plastik untuk membawanya,” ujarnya sambil membawa tiga botol minuman yang telah dibelinya.
Ia mengatakan membeli minuman sedikit, karena ingin langsung diminum bersama teman-teman.
Berdasarkan pantauan di salah satu tempat perbelanjaan hypermarket sudah memasang pengumuman mengenai kantong plastik berbayar itu di kasir-kasir tempat pembayaran.
Para pembeli juga tampak memilih ada yang bawa kantong sendiri, ada membayar kantong plastik, kemudian ada pula yang menenteng langsung belanjaanya karena sedikit.
Artikel ini ditulis oleh:
Antara