Sibolga, Aktual.com – Gempa berkekuatan 8,3 skala richter yang mengguncang kota Padang, Sumatera Barat, Rabu (2/3) turut dirasakan oleh warga di pesisir Sumatera Utara, khususnya warga Kota Sibolga dan Kabupaten Tapanuli Tengah.
“Iya, terasa, walau tidak terlalu kencang guncangannya, cuma sebentar saja,” ujar Junesti, warga jalan Hiu Sibolga, kepada Aktual.com, Selasa (2/3).
Sementara itu, Wince, warga Kecamatan Pandan, Tapanuli Tengah menuturkan hal senada. Walau guncangan, menurutnya tidak menyebabkan kepanikan.
“Kita memang sedang ada acara berdoa, dan terasa gempa, tapi gak kuat. Jadi tidak terlalu panik,” katanya.
Wince berharap, lembaga yang berwenang untuk dapat secara update menginformasikan setiap perkembangan. “Ya, kita pasti butuh informasi yang cepat, agar warga juga bisa bertindak cepat,” katanya.
Diketahui, gempa besar itu terjadi pukul 19.49 WIB. Gempa berlokasi di 5.16 Lintang Selatan 94,05 Bujur Timur atau 682 kilometer barat daya Kepulauan Mentawai. Menurut informasi dari BMKG, gempa tersebut berpotensi tsunami.
Artikel ini ditulis oleh: