Jakarta, aktual.com – Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto mengahadiri ‘Konsolidasi Koordinator TPS Provinsi DKI Jakarta’ di Mabes Roemah Djoeang, Jl. Wijaya Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (13/1) petang. Acara dimulai pukul 17.00 WIB dengan melibatkan ratusan simpul relawan Prabowo-Sandi.
Dalam sambutannya, Prabowo menghimbau kepada seluruh relawan agar menjaga TPS (Tempat Pemungutan Suara) khususnya kotak suara pada hari pencoblosan Pemilu Serentak 17 April mendatang.
“Terimakasih perjuangan dan dedikasimu, 95 hari kedepan kita kerja keras semuanya. Masing-masing menggalang kekuatan kemudian jaga itu TPS. Jangankan usaha-usaha besar, kadang-kadang main sepak bola tingkat kecamatan saja mau curang,” ungkap Prabowo disambut riuh relawan.
Prabowo meminta masyarakat yang menginginkannya memimpin Indonesia 2019-2024 untuk bahu membahu menjaga suara rakyat.
“Jaga suara rakyat. Waspada terhadap nanti pemilih hantu yang akan nyoblos. Coba di cek kotak itu harus kosong dulu sebelum mulai pemilihan,” pesannya.
Lebih lanjut Prabowo juga berharap ketika hari pencoblosan nanti, agar para relawan tidak langsung meninggalkan TPS. Untuk kotak suara harus dikawal sampai proses pengiriman oleh petugas penyelenggara pemilu di masing-masing daerah.
“Emak-emak dan bapak-bapak semua kalau datang jangan cepat-cepat,” pintanya.
“Tunggu sampe malam. Kuat gak? Berani gak? datang harus sampe sore nunggu. Jadi kalau terpaksa bawa rantang dan tiker ke TPS sekalian piknik disitu. Kalau perlu tidur disitu sampe selesai,” sambung pria kelahiran Jakarta itu menambahkan.
Laporan : Fadlan Syiam Butho
Artikel ini ditulis oleh:
Zaenal Arifin