, Aktual.co — Batik adalah karya seni buatan Negeri tercinta Indonesia. Warisan yang patut dipertahankan dan terus dikembangkan di jaman modern sekalipun. Berbicara soal batik, tentunya tak lepas dari salah satu daerah di Jawa, yaitu Yogyakarta.
Daerah Istimewa Yogyakarta, dikenal sebagai kota yang masih sangat kental akan seni dan budayanya, dan  juga baru-baru ini mendapatkan sebuah gelar kehormatan dari World Craft Council (WCC) sebagai Kota Batik Dunia dalam peringatan ke-50 organisasi tersebut yang berlangsung pada 18-23 Oktober di Zhejiang, Cina.

Walalupun batik juga banyak ditemui di berbagai kota di Indonesia, tetapi batik Yogyakarta adalah salah satu yang paling istimewa. Di provinsi yang masih mencampurkan sisi tradisional dan kehidupan Keraton di tengah modernisasi ini, batik pun sangat lekat di hati masyarakatnya dan menjadi mata pencaharian di Kota Gudeg ini.
Penobatan Daerah Istimewa Yogyakarta sebagai Kotak Batik Dunia ini pun diserahkan Presiden World Craft Council, Wang Shan kepada HRH GKR Pembayun. Dengan penobatan ini, WCC akan memperkenalkan Kota Batik Yogyakarta ke berbagai belahan dunia, sehingga masyarakat dunia akan semakin mengenal Yogyakarta dan sekitarnya dengan warisan batik khasnya.

Artikel ini ditulis oleh: