Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan menyatakan harga beras di pasaran sudah lebih tinggi dari apa yang ada di pemberitaan media massa, dia meminta pemerintah segera melakukan penanganan untuk mengembalikan harga sebagaimana biasanya. (ilustrasi/aktual.com)

Jakarta, Aktual.com – Ketua MPR RI, Zulkifli Hasan menyatakan harga beras di pasaran sudah lebih tinggi dari apa yang ada di pemberitaan media massa, dia menemukan harga di Jawa Tengah sudah mencapai Rp13.000.

“Jadi harga sekarang sudah Rp13.000, bukan Rp.10.000 seperti yang ada di koran,” katanya, Minggu (14/1).

Lonjakan ini semakin melambung setelah pemerintah menyampaikan akan melakukan impor beras. Anehnya di pasar-pasar, tidak mengalami kelangkaan.

Karena itu dia meminta pemerintah segera melakukan penanganan untuk mengembalikan harga sebagaimana biasanya. Dia mengingatkan pemerintah agar tidak merugikan petani dalam melakukan kebijakan impor.

”Katanya panen raya akan mulai berlangsung Februari 2018 ini? Jangan sampai pada saat panen nanti, justru pasar dibanjiri (beras). Kalau begini yang menjadi korban petani,” ujar dia.

“Katanya stok beras ada 2-3 juta (ton). Mana yang benar? Jadi cek dulu. Kalau stok cukup, kenapa mesti impor?,” pungkas dia.

 

Dadangsah Dapunta

Artikel ini ditulis oleh:

Dadangsah Dapunta