Jakarta, Aktual.com — Pasangan yang baru saja menikah tentunya sangat menginginkan kehadiran sang buah hati. Namun bagaimana agar pembuahan cepat terjadi? Untuk bisa membuahi sel telur dan membuat istri Anda cepat hamil, seorang suami harus memiliki jumlah sperma yang normal. Sperma normal harus berjumlah sekitar 20 juta dalam setiap satu mililiter. Kurang dari itu, kecil kemungkinan terjadinya pembuahan.

Lantas apa saja yang perlu dilakukan untuk meningkatkan kualitas sperma? Menurut beberapa penelitian, kualitas sperma sangat dipengaruhi oleh gaya hidup dan jenis makanan yang dikonsumsi seseorang. Laman Boldsky merangkum beberapa faktor yang dapat meningkatkan kualitas sperma Anda, di antaranya:

1. Konsumsi makanan berwarna merah
Makanan yang bewarna merah mmengandung likopen, antioksidan, yang penting untuk meningkatkan sperma dan motilitas. Makanlah makanan seperti buah tomat, stroberi, apel merah, dan juga cheri karena makanan ini meningkatkan kualitas sperma hingga 80 persen

2. Jangan memangku laptop
Seringkali Anda malas menaruh laptop di meja dan memilih untuk memangkunya. Namun ketahuilah bahwa panas yang keluar dari laptop dekat skrotum dan itu membuat sperma tidak bergerak. Akibatnya menimbulkan kerusakan DNA di dalamnya

3. Asup protein yang cukup

Untuk meningkatkan kualitas sperma, Anda perlu mengonsumsi daging ayam, daging kambing, ikan, dan telur dalam meningkatkan kualitas sperma Anda. Selain itu, juga ada kenari, kacang mete dan biji labu yang berguna untuk meningkatkan sperma yang berkualitas.

4. Jauhi kacang kedelai
Ada banyak perdebatan terkait kacang kedelai. Namun, untuk menjaga kualitas sperma tetap sehat, sebaiknya Anda menghindari kedelai. Kedelai memiliki efek estrogenik (hormon wanita, red). Oleh karena itu, menurunkan kesuburan pria dengan menurunkan produksi sperma berkualitas.

5. Konsumsi vitamin C dan asam folat
Penelitian telah menujukan bahwa vitamin c, asam folat dan juga selenium dapat meningkatkan kualitas sperma. Dan itu bisa Anda peroleh pada daging domba, bayam, labu, jeruk, dan juga buah pepaya

6. Hindari makanan dan minuman dari plastik
Plastik menurunkan kesuburan dengan memberikan kualitas sperma yang tidak sehat. Ketika kita makan dan minum dalam botol plastik, bahan kimia hadir dalam wadah plastik yang tercuci ke dalam makanan dan minuman.

Zat pada plastik masuk ke dalam tubuh bersama dengan makanan atau minuman, selanjutnya menimbulkan efek negatif terhadap kualitas sperma. Hindari semua plastik dalam bentuk wadah plastik, botol air, bungkus makanan plastik, dan lain-lain.

7. Konsumsi makanan yang mengandung Omega 3
Biji rami, ikan salmon, minyak zaitun, ikan tuna dan lainnya merupakan sumber terbaik untuk mendapatkan asam lemak Omega 3 . Sperma terdiri dari protein dan lemak, oleh karena itu, kualitas sperma tergantung pada kandungan asam lemak yang diperlukan untuk membuat membran sel dari sel sperma.

Dibandingkan dengan lemak, asam lemak esensial yang terbaik untuk menjaga kualitas sperma. Asam lemak esensial tidak rusak oleh radikal bebas di dalam tubuh.

8. Kopi
Kopi dapat meningkatkan kualitas sperma. Tapi, disarankan jangan terlalu berlebihan karena akan berbahaya bagi kesehatan tubuh.

9. Olahraga teratur
Olahraga meningkatkan sirkulasi darah, yang pada akhirnya meningkatkan aliran darah ke penis. Hal ini menyebabkan peningkatan pasokan oksigen dan nutrisi ke spermatozoa.
Namun demikian, melakukan latihan yang kuat dapat menimbulkan efek negatif pada kualitas sperma. Anda harus latihan selama 45 menit setiap hari dan hanya lima kali dalam seminggu untuk meningkatkan kualitas sperma

10. Kurangi stres
Stres adalah penyebab utama dibalik infertilitas baik untuk pria dan wanita. Stres dan kecemasan mengurangi produksi testosteron, yang pada gilirannya mengurangi kualitas sperma dan bahkan produksinya. Relaksasikan diri Anda ketika berhubungan agar pembuahan cepat terjadi

Artikel ini ditulis oleh: