Jakarta, Aktual.co —Kepala Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI), Jumhur Hidayat mendeklarasikan dirinya bersama Aliansi Rakyat Merdeka (ARM) untuk mendukung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dalam perhelatan Pemilu Legislatif maupun pemilihan Presiden 2014. 
Acara pendeklarasian tersebut dilaksanakan di Taman Ismail Marzuki, Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (8/3).
Jumhur menegaskan, kalau dukungan tersebut bukan tanpa alasan. Sejauh ini dari semua partai peserta pemilu, hanya partai bentukan Megawati Sukarnoputri lah yang dinilai dapat membawa panji-panji yang dicanangkan oleh Bung Karno dalam berdikari.
Menurut dia, di tahun politik seperti ini sejauh pengamatan yang dilakukan oleh sejumlah elemen masyarakat, PDIP dinilai masih memegang teguh semangat founding fathers. Karena itu untuk mewujudkannya perlu dukungan penuh dari seluruh elemen masyarakat.
Ketika disinggung, apakah dukungannya juga melakukan lobi-lobi untuk mendapatkan posisi penting dalam pemerintahan nanti? Jumhur membantahnya dengan tegas, bahwa dirinya hanya sebatas sebagai pendukung.

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Warnoto