Jakarta, Aktual.com — Saat Muslim puasa, hal yang paling ditunggu yaitu, waktu berbuka. Seringkali kita temui orang yang asal makan ketika berbuka. Makan apapun asal dalam jumlah banyak.
Namun demikian, tidak seperti itu. Bagi Anda yang mempunyai riwayat penyakit maag, Anda harus paham serta mengetahui makanan apa saja yang bagus untuk diasup bagi penderita maag. Jika Anda tidak mengontrolnya dengan baik, maka penyakit maag dapat kambuh.
Dokter menyarankan, khusus bagi penderita sakit maag untuk memilih makanan yang lebih ramah di lambung. Tujuannya, agar makanan yang Anda konsumsi lebih sehat di lambung.
Aktual.com sarankan untuk menghindari minuman dan beberapa makanan di bawah ini:
1. Cokelat
Cokelat bisa menaikkan asam lambung.
2. Soda
Banyak, Muslim tertarik untuk minum minuman bersoda, terlebih saat berpuasa. Minuman bersoda bisa memicu naiknya asam lambung.
Selain itu, minuman bersoda juga mempunyai sifat asam serta mengandung kafein yang bisa memperburuk kondisi penderita sakit maag.
3. Makanan gorengan
Goreng-gorengan seringkali menjadi makanan pembuka puasa. Bagi Anda yang memiliki penyakit maag, sebaiknya hindari gorengan. Lantaran gorengan bisa memicu naiknya asam lambung.
4. Produk susu tinggi lemak
Asam lambung yang naik dapat disebabkan oleh makanan tinggi lemak. Bagi Anda yang memiliki riwayat sakit maag, sebaiknya hindari produk susu tinggi lemak, salah satunya adalah keju.
5. Daging sarat tinggi lemak
Selain produk susu tinggi lemak, daging yang mengandung tinggi lemak juga bisa menaikkan asam lambung. Daging tinggi lemak terkandung pada sapi dan kambing.
Lemak dari daging tersebut akan mengendap lama di perut dan bisa meningkatkan risiko kenaikan asam lambung.
Artikel ini ditulis oleh: