Jambi, Aktual.com – Ribuan personil disiapkan untuk mengamankan kegiatan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo dalam kunjungan kerjanya di Provinsi Jambi, Kamis (8/10).
Danrem 042/ Garuda Putih Kolonel (Inf) Makmur mengatakan, sebanyak 1.000 personil yang merupakan gabungan prajurit TNI, anggota Polri, Satpol-PP dan Dinas Perhubungan siap mengamankan kunjungan Kepala Negara.
“Kedatangan Jokowi ke Provinsi Jambi berkaitan dengan penanggulangan kabut asap akibat kebakaran hutan dan lahan (Karhutla), dan penanganan penderita Inspeksi Saluran Pernafasan Atas (ISPA) oleh Pemprov Jambi sebagai dampak dari kabut asap tersebut,” ucapnya, Rabu (7/10) malam.
Lokasi kebakaran di Jambi yang bakal dikunjungi Jokowi yakni Desa Pematang Buluh Kabupaten Tanjab Barat. Sebab di desa tersebut saat ini sedang dikerjakan pembuatan dan pemanfaatan kanal blok untuk pemadaman kebakaran lahan dan hutan.
“Jika Presiden jadi datang ke Provinsi Jambi untuk meninjau pemadaman Karhutla, lokasi itu menjadi salah satu opsi yang akan dilihat langsung oleh Presiden,” tutupnya.
Artikel ini ditulis oleh: