Jakarta, Aktual.com — Petugas Operasi Lilin Toba 2015 mencatat sebanyak 12 korban tewas dalam kecelakaan selama empat hari libur Natal di Provinsi Sumatera Utara.

Kasubbid Penerangan Masyarakat Bidang Humas Polda Sumut AKBP MP Nainggolan di Medan, Minggu (27/12, mengatakan jumlah korban tewas itu ditemukan dalam 42 kecelakaan yang terjadi dalam empat hari penyelenggaraan Operasi Lilin Toba 2015.

Selain korban tewas, kecelakaan itu juga menyababkan 16 pengguna jalan mengalami luka berat dan 56 warga lainnya mengalami luka ringan.

Jumlah korban tewas dalam kecelakaan lalu lintas pada Operasi Lilin Toba 2015 tercatat di wilayah hukum Polres Simalungun yakni tiga orang.

Selanjutnya, di wilayah hukum Polresta Medan (dua orang). Sedangkan tujuh korban tewas lain ditemukan di wilayah hukum Polres Tebingtinggi, Polres Serdang Bedagai, Polres Karo, Polres Humbanghasundutan, Polres Tapanuliselatan, dan Polres Padangsidimpuan.

Khusus pada perayaal Natal (25/12), petugas Operasi Lilin Toba 2015 mencatat adanya 10 kecelakaan lalu lintas yang terjadi.

Dari jumlah peristiwa itu, satu orang pengguna jalan tewas, delapan orang mengalami luka berat, sedangkan 12 orang mengalami lka ringan.

Adapun khusus pada Minggu (27/12), tercatat adanya 21 kecelakaan lalu lintas yang menyebabkan delapan orang meninggal dunia.

Korban meninggal dunia itu didapatkan dalam kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres Karo (satu orang), Polres Simalungun (tiga orang), Polres Serdang Bedagai (dua orang), Polres Padangsidimpuan (satu orang), dan Polres Humbanghasundutan (satu orang).

Artikel ini ditulis oleh: