Jakarta, Aktual.com — ‘Indonesian Hydration Working Group (IHWG)’ adalah salah satu kelompok kerja ilmiah Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) yang berdiri sejak akhir 2012 hingga saat ini. Berfokus pada penelitian hidrasi dan kesehatan, yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran masyarakat akan hidrasi sehat dan pengaruhnya terhadap kesehatan.

Pada Rabu (16/03) IHWG mengadakan rangkaian kegiatan Indonesian Hydration & Health Conference (IH2C) yang berlangsung selama tiga hari di Hotel JW Marriot, Jakarta.

Tak hanya itu, dalam kesempatan ini, IHWG juga menginformasikan website IHWG sebagai wahana media informasi bagi masyarakat untuk menumbuhkan kesadaran akan pentingnya hidrasi bagi kesehatan tubuh. Yaitu, laman www.ihwg.or.id. Penyebaran informasi juga dilakukan melalui media sosial seperti Fanpage Facebook (Indonesia Hydration Working Group), Twitter (@IHWG_ID) serta Instagram (IHWG).

Menurut dr. Dewi Friska, MKK yang merupakan Staf Pengajar Departemen Ilmu Kedokteran FKUI, bahwa adanya website tersebut sangat penting agar masyarakat banyak mendapat informasi seputar hidrasi.

“Melalui website, kami ingin menyasar langsung para kaum urban dan masyarakat lainnya untuk mendapatkan informasi seputar hidrasi dan pengaruhnya terhadap kesehatan secara tepat, serta bahaya mengonsumsi gula secara berlebih, tanpa adanya waktu dan tempat, langsung dari ponsel atau komputer,” jelas Friska.

Artikel ini ditulis oleh: