Jakarta, Aktual.com – Kementerian Luar Negeri Suriah, di Damaskus menuntut agar tidak terjadi lagi serangan udara yang dilakukan oleh koalisi militer pimpinan Amerika Serikat terhadap pasukan pro Damaskus.
Kemenlu Suriah juga peringati koalisi tersebut terkait bahaya eskalasi.
Dilansir dari Al Arabiya, Kamis (8/6), Kendati mengatakan mengatakan koalisi militer AS tidak sah dan mengatakan tindakannya hanya berfungsi untuk memperkuat ISIS, Kementerian Luar Negeri Suriah tidak menjelaskan lebih rinci maupun mengeluarkan ancaman khusus.
Pernyataan dari Kemenlu Suriah itu keluar setelah aliansi militer yang berperang untuk mendukung Damakus mengancam untuk memukul mundur AS di Suriah.
Diketahui ancaman ini merupakan tanggapan terkait serangan udara yang dilakukan oleh AS terhadap pasukan pemerintah pro Suriah pada hari Selasa (6/6) lalu.
Bentrokan antara keduanya memang sudah terjadi beberapa kali. Tercatat di pertengahan bulan lalu, koalisi militer AS menyerang konvoi tank pasukan militer pro Bashar al Assad tersebut.
Pewarta : Agustina Permatasari
Artikel ini ditulis oleh:
Bawaan Situs

















