Malang, Aktual.co — Setidaknya sembilan orang terluka dalam serangan mendadak yang dilakukan oleh orang tak dikenal di Stasiun Guangzhou, Tiongkok.

BBC melaporkan, serangan tersebut terjadi pada Jumat (6/3) pagi dimana kerumunan dan aktivitas stasiun sedang padat.

Polisi setempat berhasil menembak mati satu tersangka dan menangkap komplotan yang lain. Masih belum ada konfirmasi yang diberikan atas motif serangan tersebut.

Pada beberapa bulan terakhir, serangan demi serangan terus terjadi di Tiongkok, seperti di Stasiun Kunming dan Stasiun Urumqi. Pihak Kepolisian menuduh kelompok dari Uighur Tiongkok harus bertanggung jawab atas insiden tersebut.

Jurnalis BBC, John Sudworth, dalam laporannya menuliskan, meskipun motif serangan pada hari ini tidak jelas. Kecurigaan adanya unsur politis dalam serangan ini sangat kuat, setelah Tiongkok memulai sidang Parlemen tahunan di Beijing.

Di mana pada rapat tersebut, Kongres Rakyat Nasional dari Partai Komunis China menetapkan agenda untuk tahun mendatang.

Artikel ini ditulis oleh: