Jakarta, Aktual.co — Betapa terkejutnya seorang pegawai toko barang bekas di Maine, Amerika Serikat menemukan sebuah pistol yang terselip rapih dalam sebuah buku yang disumbangkan.
Polisi mengatakan bahwa pistol kecil tersebut tersebunyi rapih di dalam buku hardcover yang dikirim ke toko Goodwill di Maine.
“Ini persis seperti yang Anda lihat di film-film mata-mata,” kata Letnan Harold Page kepada Reuters.
Karyawan yang sedang memilah-milah buku sumbangan tersebut menemukan sebuah buku yang mencurigakan.
Menurut juru bicara Goodwill Ken Chistian mengatakan buku berjudul ”Den of Lions” yang ditulis oleh reporter Terry Anderson dari kantor berita Associated Press itu dikirim dari gudang pusat yang menerima sumbangan dari sampah dan toko di seluruh wilayah, sehingga mereka juga tak punya cara untuk melacak pemiliknya.
Goodwill adalah sebuah toko non-profit internasional, menjual sebagian besar barang di toko mereka untuk mendanai program-program sosial.
Christian juga mengatakan karyawan kadang-kadang menemukan sumbangan yang tak terduga, termasuk kaki palsu, video dewasa yang tersembunyi di dalam kotak DVD dengan sampul berbeda hingga gigi palsu, tetapi baru kali ini menemukan pistol.
Artikel ini ditulis oleh:
Wisnu















