Jakarta, Aktual.com – Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar (Cak Imin) mengungkapkan telah menitipkan penyelesaian revisi Perpres Nomor 33 Tahun 2024 kepada presiden terpilih Prabowo Subianto.
“Sudah saya titipkan ke Pak Prabowo, DPRD ini paling kasihan di dunia, Insyaallah revisi Perpres 33 dituntaskan,” kata Cak Imin dalam Muktamar PKB 2024 di Kabupaten Badung, Bali, Sabtu(24/8).
Cak Imin menjelaskan bahwa banyak kader PKB yang maju dalam pemilihan legislatif dengan biaya sendiri dan masih memiliki utang. Ia berharap revisi Perpres dapat segera selesai untuk kepentingan DPRD.
Selain itu, Cak Imin menekankan pentingnya partai politik, termasuk PKB, untuk memperbaiki diri agar lebih aspiratif dan mendewasakan demokrasi.
“Demokrasi adalah jalan dan parpol adalah alat dan keadilan kesejahteraan adalah tujuan kita, Insyaallah PKB terus berbenah diri dan belajar,” ujar Cak Imin.
Di samping memperjuangkan hak-hak manusia, Cak Imin juga menegaskan komitmennya untuk memperjuangkan nasib flora dan fauna.
Muktamar PKB 2024 dijadwalkan berlangsung di Bali Nusa Dua Convention Center pada 24-25 Agustus 2024, dengan rencana presiden terpilih Prabowo Subianto hadir pada penutupan.
Artikel ini ditulis oleh:
Firgi Erliansyah