Yogyakarta, Aktual.com – Aksi demonstrasi terjadi di jalan Malioboro, Yogyakarta, Senin (5/10). Dalam aksi itu, ratusan pengemudi Becak Motor (bentor) ini, berlangsung dengan ketegangan dengan aparat kepolisian.

Aksi tersebut terjadi di depan halaman kantor gubernur Yogyakarta. Pengemudi dan aparat kepolisian melakukan saling dorong. Pasalnya para pengunjuk rasa memaksa untuk masuk ke dalam kantor Gubernur Yogyakarta.

Pengunjuk rasa menuntut agar bentor dilegalkan di kawasan Malioboro.

“Kami menuntut agar pemerintah Yogyakarta memberlakukan kebebasan bentor, kita mencari rezeki kalah sama semuanya, untuk menunjang kehidupan menafkahi anak istri,” kata salah satu pengunjuk rasa.

Namun sebelumnya, pemerintah kota Yogyakarta, tidak mau melegalkan bentor untuk beroperasi di kawasan Yogyakarta, karena jumlahnya yang kian hari terus bertambah, sehingga khawatir menimbulkan kemacetan.

Akibat aksi tersebut, jalan Malioboro ditutup total.

Artikel ini ditulis oleh: