Petugas juga menutup Jalan Gatot Subroto arah Slipi yang melintas di depan gerbang Gedung DPR/MPR terkait demonstrasi mahasiswa pada Senin ini.
Nasir menyatakan petugas menutup Jalan Gatot Subroto arah Slipi itu sejak tiga hari lalu terkait dengan aksi mahasiswa dan rencana Sidang Paripurna Pelantikan Anggota DPR/MPR periode 2019-2024.
Polisi juga meningkatkan pengamanan dengan memasang MCB, kawat berduri, dan penghalang air di depan gerbang Gedung DPR/MPR.
Berikut rekayasa lalu lintas di sekitar gedung DPR/MPR Jakarta hari ini:
Petugas menutup Jalan Gatot Subroto arah Slipi di bawah jalan layang Lembaga Kedokteran Gigi TNI AL diarahkan belok kiri ke Gerbang Pemuda.
Kendaraan dari Jalan Gerbang Pemuda arah kiri ke Jalan Gatot Subroto diputarbalikkan ke Gerbang Pemuda menuju kolong jalan layang Lembaga Kedokteran Gigi TNI AL atau lurus ke Jalan Gatot Subroto arah timur atau ke Bendungan Hilir.
Dari Jalan Gerbang Pemuda arah ke Jalan Asia Afrika dibelokkan ke kiri arah Jalan Asia Afrika menuju Jalan Senayan dan Jalan Pakubuwono.
Artikel ini ditulis oleh: