Jakarta, Aktual.co — Amerika Serikat (AS) terus mengirimkan pasokan senjata ke Koalisi Teluk yang dipimpin Arab Saudi untuk menggempur kekuatan kelompok Houthi. Bantuan itu dengan mempercepat pasokan senjata ke koalisi Teluk.
Wakil Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken, mengatakan, Arab Saudi juga sudah membangun pusat koordinasi di Yaman. 
“Pengiriman senjata Sebagai bagian dari upaya itu , kami telah dipercepat , kami telah meningkatkan berbagi intelijen kita , dan kita telah membentuk sel perencanaan koordinasi bersama di pusat operasi Saudi,” kata Blinken seperti yang dikutip Aljazeera, Rabu (8/4).
“Arab Saudi mengirimkan sebuah pesan kuat ke Kelompok Houthi dan sekutu mereka bahwa mereka tidak bisa menguasai Yaman,” katanya.
Namun, serangan Koalisi Teluk yang dipimpin Arab Saudi sejauh ini belum berhasil. Kelompok Houthi berhasil menguasai pusat pemerintahan Yaman di Kota Aden, sehingga memaksa Presiden Abd-Rabbu Mansour Hadi meninggalkan daerah tersebut.
“Sebagai bagian dari usaha itu, kami memutuskan untuk mempercepat pasokan senjata. Kami sudah meningkatkan berbagi informasi dengan intelijen dan kami sudah membentuk perencanaan koordinasi bersama di Arab Saudi,” kata dia.

Artikel ini ditulis oleh:

Wisnu