Pelalawan, Aktual.com – Pada hari Minggu, 31 Maret 2024, Pengurus Majelis Daerah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MD KAHMI) Kabupaten Pelalawan mengadakan buka bersama dan berbagi santunan dengan anak yatim di komplek perkantoran DPRD Pelalawan rumah Ketua MD KAHMI Kabupaten Pelalawan H. Baharudin SH. MH. Kegiatan tersebut merupakan kegiatan rutinitas MD KAHMI Pelalawan pada setiap bulan suci Ramadan yang bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi sebagai wujud kegiatan sosial bagi anggota MD KAHMI.

Acara tersebut dihadiri oleh tamu undangan seperti Kapolres Pelalawan, Ketua Pengadilan Agama Kabupaten Pelalawan, seluruh kader KAHMI, dan HMI Kabupaten Pelalawan, serta anak yatim. Ketua MD KAHMI Pelalawan Baharuddin SH, MH menyampaikan terima kasih kepada panitia yang telah bekerja dengan baik sehingga kegiatan ini bisa terlaksana dengan baik.

Dalam acara tersebut, seluruh kader MD KAHMI Kabupaten Pelalawan turut berpartisipasi dalam mengumpulkan sumbangan untuk santunan anak yatim. Sebanyak 33 anak yatim menerima santunan dari KAHMI Pelalawan. Hal ini dilakukan sebagai bentuk kegiatan sosial pada bulan suci Ramadan, sebagai bulan yang baik untuk berbagi dengan mereka yang membutuhkan.

Ketua MD KAHMI Pelalawan Baharudin menambahkan dan memberikan pesan bahwa pada bulan suci Ramadan yang penuh berkah ini merupakan momentum untuk mempererat tali silaturahmi. Pada khususnya, menjalin tali silaturahmi dengan sesama alumni dan adik-adik HMI di Kabupaten Pelalawan merupakan bagian dari pengabdian kepada masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, pihak ketua MD KAHMI Pelalawan juga berharap para alumni dan kader HMI agar bisa memberikan kontribusi dalam pembangunan di Kabupaten Pelalawan. Para kader KAHMI merupakan berbagai kalangan profesi dan sebagai alumni, mereka harus memberikan dukungan kepada adik-adik HMI dengan memberikan masukan, kritik, dan solusi kepada pemerintah, sehingga pemerintahan tersebut dapat berjalan sesuai dengan aturan.

Kegiatan ini ditutup dengan dengan temu ramah antar anggota KAHMI dan pembubaran panitia buka bersama. Semoga kegiatan ini dapat mempererat tali silaturahmi antara seluruh anggota MD KAHMI Pelalawan dan memberikan manfaat bagi seluruh pihak yang terlibat pada kegiatan ini.

Artikel ini ditulis oleh:

Ikhwan Nur Rahman