Ternate, Aktual.Com- Menurut informasi yang beredar, Bupati Halmahera Selatan Bahrain Kasuba telah menunjuk istrinya, Nurlaila Muhamad untuk menduduki jabatan sebagai Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Halmahera Selatan.

Pelantikan Nurlaila sebagai Kepala Dinas Pendidikan dilakukan pada Jumat 6 Januari 2017 lalu, bersamaan dengan pelantikan 44 pejabat eselon II dan II yang digelar di ruangan Aula Kantor Bupati Halmahera Selatan. Dimana pelantikan tersebut dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Iswan Hajim.

Sebelum dilantik, Nurlaila menduduki posisi sebagai Sekretaris Dinas Pendidikan.

Artikel ini ditulis oleh:

Bawaan Situs