Termasuk juga, kata Menkeu, pemerintah perlu meningkatkan kepercayaan konsumen, terutama dalam hal pengupahan. Pasalnya, selama ini, hampir di seluruh dunia produktivitas dunia usaha mengalami stagnasi.

“Sehingga hal itu memengaruhi kemampuan untuk meningkatkan daya beli melalui upah yang meningkat itu,” jelasnya.

Dalam rangka meningkatkan daya beli, pemerintah juga akan terus meningkatkan investasi, terutama di sektor infrastruktur dan sumber daya manusia. Karena dua faktor itulah yang sangat menentukan peningkatan produktivitas. Dengan begitu bakal meningkatkan daya beli.

“Karena selama ini, harga komoditas dan ekspor masih melemah. Itu memang imbas dari pelemahan ekonomi pada 2014-2016. Makanya saat ini, pemerintah terus melanjutkan reformasi kebijakan di bawah koordinasi Menko (Perekonomian) untuk memperbaiki minat investasi itu,” tutup Sri Mulyani.

(Busthomi)

Artikel ini ditulis oleh:

Eka