Bandarlampung, Aktual.com – Dewan Kesenian Bandarlampung siap menggelar kegiatan “Nyeni Jejama” atau Gelar Berkesenian Bersama di Pasar Seni Enggal Bandarlampung, awal pekan depan, Senin (24/8).

“Gelar Berkesenian Bersama (Nyeni Jejama) ini diadakan dalam rangka memperingatai Hari Anak Nasional, sekaligus menyemarakkan HUT ke-70 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2015,” kata Ketua Pelaksana, Riki Ramli, di Bandarlampung, Rabu (19/8).

Acara ini merupakan kegiatan belajar seni untuk siswa taman kanak kanak dan sekolah dasar.

“Untuk kegiatan pertama ini, kami membuka kesempatan untuk siswa TK dan SD dapat belajar langsung dari para seniman,” ujar Riki.

Dia menambahkan, tidak menutup kemungkinan pada gelaran Nyeni Jejama berikutnya bisa diikuti siswa SMP dan SMA.

“Kami merancang kegiatan ini bisa digelar sebulan sekali. Selain bertujuan untuk memperkenalkan dunia anak sejak dini, juga meningkatkan apresiasi di kalangan pelajar,” ujar Riki pula.

Ketua Umum Dewan Kesenian Bandarlampung (DKBL) Hj Eva Dwiana yang akan membuka kegiatan ini, mengatakan “Nyeni Jejama” diharapkan menjadi wadah persemaian untuk membangun karakter yang positif untuk anak-anak khususnya di Lampung.

Di samping itu, kegiatan ini juga untuk memperkenalkan seni budaya lokal dan memberikan hiburan yang edukatif.

“Dalam kegiatan ini, kami juga akan memperkenalkan budaya Lampung kepada peserta, agar para pelajar bisa menyukai dan mengapresiasi budaya daerah Lampung sejak usia dini,” ujar Eva.

Lebih lanjut, Eva Dwiana mengatakan, kegiatan “Nyeni Jejama” ini bermaterikan belajar gerak tari, belajar musik tradisi (cetik), belajar musik drum, pantomim, mewarnai, dan belajar kerajinan tangan (handicraft) dari pasir laut.

“Mudah-mudahan ajang ini bisa memberikan ruang untuk mengajar pekerja seni khususnya yang ada di Bandarlampung dan umumnya di Provinsi Lampung,” kata Eva pula.

Artikel ini ditulis oleh: