Mendikbud Muhadjir Effendy mengikuti rapat kerja dengan Komite III DPD di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (31/1). Raker itu membahas persiapan pelaksanaan ujian nasional dan program kerja Kemendikbud tahun 2017. ANTARAFOTO/Wahyu Putro A/pd/17

Jakarta, Aktual.com – Rencana full day school yang dicanangkan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Muhadjir Effendy akan dilaksanakan secara bertahap sesuai dengan kesiapan dan kemampuan masing-masing daerah.

Dalam rencananya itu, penguatan karakter akan dilakukan melalui kegiatan intrakurikuler, kokurikuler dan ekstrakurikuler, hal ini telah diatur dalam Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) Nomor 23 Tahun 2017.

“Tidak ada paksaan bagi sekolah untuk menerapkannya. Di beberapa kota sudah ada sekolah percontohannya, bisa dilihat seperti apa penerapannya,” ujar Muhadjir, Kamis (15/6).

Muhadjir menjelaskan, sesuai dengan pasal 9, pelaksanaannya akan dilakukan secara bertahap. Dan sesuai saran dari MUI, untuk petunjuk maupun pedoman pelaksanaanya akan dilakukan koordinasi dengan Kementeriam Agama.

“Di pasal 9 juga dijelaskan dalam hal kesiapan sumber daya pada sekolah dan akses transportasi belum memadai, pelaksanaan ketentuan Hari Sekolah sebagaimana dimaksud dalam Pasal 7 dapat dilakukan secara bertahap,” jelas dia.

Pewarta : Agustina Permatasari

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Bawaan Situs