Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf (Foto: Istimewa)
Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf (Foto: Istimewa)

Jakarta, Aktual.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Probolinggo bersama Pimpinan Cabang Nahdlatul Ulama Probolinggo menggelar Gema Shalawat Nabi dan Dzikir Akbar bersama Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf di Lapangan Desa Bayeman, Kecamatan Tongas, Jumat (30/9) malam.

Gema Shalawat Nabi dan Dzikir Akbar digelar dalam rangka menyambut Tahun Baru 1 Muharram 1438 Hijriyah. Kegiatan dihadiri ribuan warga nahdliyin dari berbagai daerah di Jawa Timur. Baik dari Pasuruan, Lumajang, Situbondo, Jember hingga Surabaya.

Dikutip dari NU Online, Sabtu (1/10), Gema Shalawat Nabi dan Dzikir Akbar diikuti Bupati Probolinggo Hj Puput Tantriana Sari, Mustasyar PCNU Kabupaten Probolinggo H Hasan Aminuddin dan segenap jajaran pengurus PCNU Kabupaten Probolinggo dan Kota Kraksaan.

“Orang baik itu adalah mereka yang selalu berupaya berubah dari satu keadaan menuju keadaan yang lebih baik,” kata Mustasyar PCNU Kabupaten Probolinggo H Hasan Aminuddin dalam sambutannya.

Hasan mengharapkan pada pergantian tahun baru Islam kali ini segenap umat Islam mampu memperbaiki diri agar lebih baik dari tahun sebelumnya.

“Hari ini lebih baik dari kemarin dan besok lebih baik dari sekarang. Terus melakukan kebaikan menuju kebajikan,” katanya.

Sementara Bupati Probolinggo Hj. Puput Tantriana Sari mengharapkan, kegiatan Gema Shalawat Nabi dan Dzikir Akbar dapat mengajak masyarakat untuk terus berbuat kebaikan demi mewujudkan Kabupaten Probolinggo yang baldatun toyyibatun warabbun ghofur. (Sumitro)

Artikel ini ditulis oleh: