Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang juga Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta Mohamad Taufik (tengah) saat menggelar jumpa persnya di ruang fraksi DPRD DKI Jakarta Partai Gerindra terkait Operasi Tangkap Tangan (OTT) KPK salah satu kader Partai Gerindra yang juga Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta M. Sanusi, Jalan. KebOn Sirih, Jakarta Pusat, Jumat (1/4/2016). Dalam jumpa persnya Mohamad Taufik menegaskan bahwa Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengintruksikan agar tidak membela kader yang melakukan tindak pidana korupsi.

Jakarta, Aktual.com – Ketua DPD Gerindra DKI, M Taufik, mengatakan bahwa Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) bukan orang hebat dalam memimpin DKI Jakarta.

“Ahok itu nggak dipilih, Ahok nggak ada hebatnya, sama rakyat Jakut (Jakarta Utara) ditolak gimana mau menang,” ucap dia saat mengunjungi Masjid Keramat Luar Batang, Penjaringan, Jakarta Utara, Jumat (15/7).

Ditambahkan, relawan TemanAhok sendiri kelimpungan mencari KTP dukungan untuk jagoannya.

Taufik yang datang bersama Bacagub DKI Jakarta, Sjafrie Sjamsoedin juga mengatakan bahwa sosok Sjafrie merupakan tokoh yang berlawanan dengan Ahok dan bisa diterima oleh warga Jakarta.

“Beliau itu mumpuni, lembut, pegang adat, sopan,” tutur dia.

Namun, dirinya tidak ingin melangkahi keputusan partai dalam mengusung calon. Sebab, setidaknya ada tiga nama yang saat ini sudah diserahkan ke DPP yakni Sandiaga Uno, Sjafrie Sjamsoedin serta Yusril Ihza Mahendra.

“Akhir bulan (juli) ini keputusannya, tunggu Pak Prabowo,” tutup Wakil Ketua DPRD DKI ini.

 

Laporan: Agung

Artikel ini ditulis oleh: