Jakarta, Aktual.com — Pemerintah mendapatkan untung besar dari penurunan harga minyak mentah dunia. Pasalnya harga minyak sudah turun namun harga BBM dalam negeri sudah kurang lebih setengah tahun ini masih tetap.

Demikian disampaikan Ekonom, Kwik Kian Gie saat berbincang dengan Aktual.com lewat sambungan telepon, Kamis (10/9).

“Pemerintah untung besar, subsidi BBM sudah dicabut, dan harga jualnya masih di atas harga minyak mentah,” ujar dia.

Menurut Kwik alasan Menteri ESDM Sudirman Said yang menyebut Pertamina masih merugi sehingga harga BBM masih tetap, itu hanya akal-akalan saja.

Bahkan Kwik menantang Sudirman Said untuk transparansi berapa uang tunai yang dikeluarkan pemerintah untuk mengadakan 1 liter BBM.

“Masa menteri ESDM tak bisa mengemukakan uang tunai yang dikeluarkan pemerintah untuk 1 liter BBM,” kata Kwik

Kwik meminta Pemerintah untuk terbuka supaya masyarakat tidak terbebani harga BBM yang masih mahal.

Editor: Arbie Marwan

Artikel ini ditulis oleh:

Eka