Dari paparan di atas, alumni Pondok Pesantren Gontor itu menyebut hal demikianlah yang merupakan salah satu alasan mengapa Sosialisasi Pancasila, UUD NRI Tahun 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika dilakukan.
“Sekarang ada yang mempertentangkan Pancasila dengan umat Islam,” ucapnya. Mempertentangkan Pancasila dan Umat Islam menurut HNW tidak tepat sebab negeri ini ada juga berkat perjuangan para ulama dan Umat Islam. Dengan memaparkan peran ulama dan Umat Islam dalam sejarah bangsa, maka tuduhan yang selama ini dialamatkan kepada umat Islam yang anti NKRI menjadi tidak benar.
Lebih lanjut dikatakan, dengan memaparkan sejarah peran ulama, juga diharapkan akan semakin menambah kecintaan umat Islam pada bangsa dan negara.
“Untuk itu umat Islam perlu mengerti sejarah bangsa agar mencintai Indonesia,” tuturnya. Ini penting sebab menurutnya Pancasila sekarang mendapat tantangan dari budaya dan ideologi yang tidak sesuai dengan nilai-nilai ke-Indonesia-an.
“Ada yang mengaku saya Pancasila tetapi perilakunya tidak pancasilais,” ungkapnya. Tantangan seperti inilah menurut HNW perlu dijawab oleh semua.
Artikel ini ditulis oleh: