Jakarta, Aktual.com – Manusia adalah sumber yang paling berharga di semua perusahaan. Baik itu sektor TI, Perbankan, Ritel, atau Asuransi, Sumber Daya Manusia merupakan sumber yang paling penting dalam proses kerja perusahaan. Meskipun komputer telah mampu menyederhanakan proses kerja sebagian besar sektor, tenaga manusia tetap saja diperlukan. Bahkan di industri yang berorientasi mesin seperti manufaktur dan produksi sekalipun. Solusi sistem Aplikasi HRD (HRM) dapat membantu departemen HR mengelola dan memanfaatkan Sumber Daya Manusia yang berharga secara efektif dalam sebuah perusahaan.

Internet telah menyediakan platform bagi para kandidat yang terampil untuk menemukan peluang yang tepat. Oleh karena itu, penting bagi perusahaan untuk memastikan agar karyawan mereka merasa bahagia sehingga termotivasi untuk bekerja demi perkembangan diri dan perusahaan. Hal ini akan menciptakan nilai lebih untuk karyawan dalam hal tunjangan dan juga keterampilan mereka.

Dengan menggunakan sistem penggajian, perusahaan dapat melacak rincian gaji karyawan, melakukan pencairan gaji secara tepat waktu, dan membayar pajak secara berkala. Jika sistem HRM terintegrasi dengan Sistem Akuntansi, maka prosesnya akan lebih sederhana. Perangkat lunak HRM juga dapat menangani tanggung jawab HR yang mencakup rekrutmen, induksi, pelatihan, penilaian kinerja berkala, promosi, pemindahan, dan pemeliharaan karyawan.

Sistem penggajian konvensional tidak akan sanggup membantu mengatasi masalah-masalah departemen HR tersebut. HR Information System (HRIS) yang terintegrasi merupakan anugerah bagi departemen HR, karena sistem ini bisa menangani seluruh tanggung jawab manajer HR. Jika Anda ingin mengimplementasikan software tersebut, sebaiknya Anda mengunduh skema perhitungan harga Aplikasi HRD terlebih dahulu, sehingga Anda dapat mengetahui estimasi biaya yang harus dikeluarkan.

Bagaimana Sistem Aplikasi HRD Dapat Membantu Departemen HR?

Perangkat lunak HRM menyimpan data karyawan termasuk keterampilan karyawan, detail penilaian, pelatihan, keterampilan tambahan atau pengalaman. Bila akan ada kekosongan dalam organisasi, manajer HR secara langsung dapat memeriksa data karyawan dan mencari pengganti karyawan yang kosong tersebut.

Anda dapat menggunakan fitur berbagi dokumen lewat server cloud yang ramah lingkungan dan praktis untuk mencari suatu dokumen. Sistem manajemen dokumen kami dapat menjamin atas keamanan dokumen Anda dengan enkripsi berlapis. Dengan cara ini, perusahaan dapat menghemat biaya pada proses rekrutmen, karyawan juga akan merasa dihargai dan diakui oleh perusahaan yang terus memotivasi mereka.

Sistem Aplikasi HRD yang efisien akan selalu memberikan notifikasi mengenai apapun, termasuk hari-hari spesial dari masing-masing karyawan. Sistem ini akan mencatat tanggal lahir setiap karyawan sehingga HR dapat merencanakan perayaan ulang tahun bagi karyawan. Semua dokumen yang terkait dengan karyawan selalu tersedia untuk HR hanya dalams sekali klik.

Jika sistem Aplikasi HRD terhubung dengan daftar kehadiran dan catatan kerja karyawan, manajer HR dapat dengan mudah memeriksa karyawan yang mengerjakan proyek pada waktu tertentu. Manajer HR juga bisa memberikan pekerjaan kepada karyawan yang belum mengerjakan apapun. Data yang sama kemudian dapat dikonsolidasikan dan dicek untuk dibuat perencanaan kerja. HR dapat dengan mudah dalam memantau setiap pekerjaan karyawan sehingga dapat mengambil tindakan korektif sewaktu-waktu bila perlu.

5 Fitur Aplikasi HRD yang Wajib Ada

Tugas utama departemen human resources (HR) adalah meningkatkan kinerja karyawan di perusahaan tempat ia bernaung. Namun, tugas ini bukanlah hal yang mudah karena departemen HR memiliki banyak sekali melakukan tanggung jawab setiap harinya. Itulah sebabnya departemen ini butuh bantuan dari aplikasi HR yang memudahkannya mengelola karyawan perusahaan.

Untuk membantu departemen HR Anda dalam mengerjakan tugasnya, pemilihan aplikasi HR yang haruslah memiliki fitur yang lengkap. Masalahnya, dari sekian banyak Aplikasi HRD yang beredar di Indonesia, belum tentu semuanya memiliki fitur yang Anda butuhkan. Bisa jadi harganya murah namun punya keterbatasan fitur, atau fiturnya lengkap namun harganya selangit.

Maka dari itu, Anda harus memilih Aplikasi HRD terbaik untuk perusahaan Anda. Untuk memudahkan Anda dalam menentukan pilihan, kali ini kami akan memberikan informasi mengenai fitur-fitur apa saja yang harus ada di aplikasi HR pilihan Anda nantinya.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Nurman Abdul Rahman