Surabaya, Aktual.com — Presiden Joko Widodo (Jokowi), diagendakan membuka Muktamar NU ke-33 di Jombang, Jawa Timur, pada Sabtu (1/8). Sesuai jadwal agenda yang disampaikan panitia Muktamar, rangkaian pembukaan berlangsung sekitar pukul 20.00-22.00 WIB di Alun-alun Jombang.
“Seremonial acara pembukaan Muktamar di Alun-alun Jombang, Presiden Jokowi akan membuka Muktamar sekaligus menyampaikan amanatnya,” demikian agenda yang telah disusun panitia.
Sehari sebelumnya, Jumat (31/7), sidang pleno Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) terakhir masa khidmat 2010-2015 sudah dilaksanakan. Sidang pleno berlangsung di Pondok Pesantren Bahrul Ulum, Tambak Beras.
Agenda selanjutnya yakni, besok Minggu (2/8), serangkaian Muktamar dilanjutkan dengan sidang pleno II yang mengagendakan Laporan Pertanggung Jawaban (LPJ) PBNU masa khidmat 2010-2015. Padangan umum atas LPJ PBNU serta jawaban atas pandangan umum LPJ PBNU.
Lusa, Senin (3/8) Muktamar mengagendakan sidang-sidang pada 6 (enam) komisi. Sidang Komisi A Bahtsul Masail Ad Diniyah al Maudlu’iyyah di Ponpes Tambak Beras (Bahhrul Ulum), Sidang Komisi B Bahtsul Masail ad Diniyah al Waqi’iyyah di tempat yang sama.
“Sidang Komisi C Bahtsul Masail ad Diniyah al Qununiyyah di Ponpes Tambak Beras. Sidang Komisi D Organisasi, membahas AD/ART di Ponpes Mambaul Ma’arif (Ponpes Denanyar).”
Kemudian, program sidang Komisi E, bahwa rencana kerja satu abad NU di Ponpes Darul Ulum (Ponpes Rejoso). Dan, sidang Komisi F Rekomendasi, membahas rekomendasi eksternal dan internal di Ponpes Tebu Ireng.
Pada Selasa (4/8), sidang pleno III mengagendakan, pengesahan hasil sidang-sidang komisi di ruang pleno Alun-alun Jombang. Lalu, dilanjutkan pemilihan ahlul halli wal aqdi (AHWA) serta rapat AHWA menunjuk Rois ‘Aam NU di ruang pleno Alun-alun Jombang.
Pada malam harinya sekitar pukul 23.00 WIB, sidang pleno IV mengagendakan, pemilihan Ketua Umum PBNU masa khidmat 2015-2020 dilanjutnya seremonial penutupan Muktamar NU ke-33.
Artikel ini ditulis oleh: