Medan, Aktual.com – Meski sudah ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Gubernur Sumatera Utara Gatot Pujo Nugroho dikabarkan masih membuka acara Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) di Kabupaten Asahan.

Saat dikonfirmasi, Kabag Humas Pimpinan Pemprov Sumut Harvina Zuhra membenarkan hal itu. “Iya MTQ di Asahan, bersama ibu (Sutias Handayani),” tutur dia, kepada Aktual.com melalui pesan singkat, Selasa (28/7) malam.

Sementara itu, di lokasi acara MTQ, awak jurnalis yang sudah menunggu Gatot pun mau buang kesempatan. Gatot langsung dicecar sejumlah pertanyaan terkait kasus yang menjeratnya. Namun politisi PKS itu tutup mulut.

Bupati Asahan Gama Simatupang juga meminta wartawan agar tidak terus menanyakan soal penetapan tersangka Gatot. “Saya minta kepada kawan-kawan wartawan jangan ada pertanyaan untuk Pak Gub ya. Saya minta tolong. Baru kali ini saya minta tolong,” ujar dia mengingatkan.

Diketahui, KPK menetapkan Gatot Pujo Nugroho dan istri mudanya Evy Susanti sebagai tersangka kasus terkait dugaan suap hakim PTUN Medan.

Artikel ini ditulis oleh: