Jakarta, Aktual.co — Pebulutangkis tunggal putra asal Denmark, Jan O Jorgensen, mengaku senang bisa kembali ke Jakarta untuk mengikuti kejuaraan Indonesia Open Super Series Premier 2015.

Selain bertekad untuk mempertahankan gelar juara Indonesia Open pada 2014 lalu, Jorgensen juga mengaku, hadirnya di Jakarta ini dirinya bisa menyantap makanan khas Indonesia.

“Saya senang bisa kembali lagi ke sini setiap tahunnya. Bisa makan makanan khas Indonesia serta atmosfir yang selalu seru setiap tahunnya,” kata Jorgensen di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (4/6).

Diungkapkan Jorgensen, pada 2014 kemarin, dirinya merasakan kenikmatan nasi goreng. Namun pada tahun ini, dirinya ingin merasakan makanan nusantara lainnya.

“Saya tidak makan nasi goreng kali ini, saya makan sate,” ungkapnya.

Terkait perburuannya menjadi juara, dia mengaku siap. Di babak pertama, Jorgensen akan bertemu dengan pemenang kualifikasi asal Korea Selatan, Lee Dong Keun.

Di atas kertas, Jorgensen unggul. Keduanya sudah empat kali bertemu dan semua dimenangkan Jorgensen. Terakhir, mereka berjumpa di Germany Open, Februari 2015. Jorgensen menang dalam dua set langsung 21-16, 21-17. Namun, dia tetap akan waspada.

Disebutnya, kekuatan cukup merata. Lin Dan yang disebut sebagai rival terberatnya pun sudah angkat koper sejak awal. Lin Dan dipulangkan wakil Indonesia, Tommy Sugiarto lewat tiga set 21-19, 8-21, 16-21.

Jika menang atas Dong Keun, Jorgensen akan bertemu pemenang antara Xue Song dan Dionysius Hayom Rumbaka di babak kedua.

Artikel ini ditulis oleh: