Jakarta, Aktual.co — Seorang jemaah wanita asal Tiongkok nekat mengakhiri hidupnya di dalam Masjidil Haram di Mekah, Arab Saudi. Seperti dilansir Sabq, Senin (16/2) wanita itu bunuh diri tepat setelah dirinya menyempurnakan ibadah Umrah.

Polisi yang mengatakan wanita itu berdiri di atas kursi dan naik ke tempat yang tinggi di dalam masjid sebelum melompat. Kepolisian Arab Saudi akan melakukan investigasi terkait kematiannya untuk memastikan apakah hal itu murni bunuh diri atau pembunuhan.