Bali, Aktual.com – Relawan Teman sandi mengadakan beragam kegiatan di Kabupaten Tabanan, Bali pada Minggu (16/4).

Kegiatan yang di gelar berupa pengajian hingga tausiyah dan buka puasa bersama warga yang di ramaikan oleh sejumlah warga sekitar Kabupaten Tabanan.

Dari kegiatan ini Sandiaga memperoleh dukungan dari ratusan orang warga disana. Kegiatan relawan Teman Sandi di Kab. Tabanan dibuka dengan kegiatan keagamaan yaitu pengajian.

Dalam kegiatan ini relawan Teman Sandi mengajak para warga untuk mengaji bersama hingga membacakan doa-doa.

Kegiatan pengajian ini juga termasuk suatu forum pembelajaran. Pengajian ini salah satu bentuk wadah dakwah untuk menyebarkan ajaran Islam yang disajikan yang dipimpin oleh ustadz atau pemuka agama tersebut.

Pengajian yang diadakan oleh Teman Sandi di Kelurahan Antapan, Kec. Baturiti, Kabupaten Tabanan ini, diramaikan oleh puluhan orang masyarakat sekitar.

Mereka terlihat sangat antusias dalam mengikuti kegiatan pengajian tersebut. Bahkan salah satu warga mengaku jika kegiatan ini sangat baik apalagi di bulan Ramadhan.

“Kegiatan pengajian ini sangat bagus, apalagi di bulan suci Ramadhan ini. Dimana kita sebagai umat Muslim dianjurkan memperdalam ilmu agama dan memperbanyak pahala,” ujar Mulyani salah satu warga dikutip, Minggu (16/4).

Warga di sana juga turut memberikan dukungan kepada Sandiaga Uno dengan harapan, Sandiaga bisa terpilih menjadi Presiden di tahun 2024 mendatang serta terus mendorong peningkatan UMKM, perekonomian serta pariwisata lokal.

Masih di Kab. Tabanan, Teman Sandi melanjutkan kegiatan di Kelurahan Parean, Kecamatan Baturiti.

Kegiatan yang digelar di sana adalah tausiyah dan buka puasa bersama yang diramaikan oleh puluhan masyarakat yang ada di sekitar.

Kegiatan ini bertujuan menjalin dan mempererat tali silaturahmi antar sesama, serta berbagi kebahagian dan kemudahan di bulan suci Ramadhan.

Seusai berbuka puasa, kegiatan pun ditutup dengan deklarasi dukungan kepada Sandiaga Uno.

“Semoga pak Sandiaga bisa terpilih menjadi Presiden di tahun 2024 nanti. Terima kasih Teman Sandi telah merangkul kita untuk mendukung pak Sandi,” ujar Andie salah satu warga.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Wisnu