Jakarta, Aktual.co — Hard Rock Cafe Jakarta untuk pertama kalinya merayakan ulang tahun yang pertama dengan menggelar program ‘Charity Marathon’. Yaitu acara berupa penggalan dana melalui kerjasama dengan ‘Rumah Pandai’.
Hard Rock Cafe Jakarta akan menyelenggarakan dua konser amal pada bulan Desember ini. “Ini adalah ulang tahun pertama Hard Rock Cafe Jakarta sejak kami pindah lokasi” jelas Bayon Alcoseba, General Manager Hard Rock Cafe Jakarta, di sela-sela konferensi pers, di Hard Rock Café Jakarta, pada Senin (01/12).
“Secara global, Hard Rock Cafe juga terlibat dalam kampanye ‘Imagine There’s No Hunger’ yang diusung oleh WhyHunger. Lalu secara lokal, kami bekerjasama dengan ‘Rumah Pandai’ untuk membantu para korban bencana di Rokatenda. Sumbangsih kami mungkin tidak seberapa, tapi kami senang sekali dapat merayakan ulang tahun dengan beramal seperti ini,” urainya lagi.
Dalam merayakan ulang tahunnya, Hard Rock Cafe membuat beberapa kegiatan sosial skala nasional dari tanggal 5-31 Desember 2014. Dalam acara tersebut akan hadir beberapa artis ternama tanah air yang akan ikut mengisi acara tersebut. Seperti, Raisa, Funky Kopral dan Michael Learns To Rock. Dan juga akan tampil, Angel, Once, Titi DJ, Andy/rif, Slank, Trio Lestari dan Vicky Shu.
Artikel ini ditulis oleh: